Sultraexpos | Konawe Selatan – Andi Sumangerukka (Asr) Mampir ke salah satu Rumah Juang Berkah yang berada di Desa Amoito, Kecamatan Ranomeeto, Kabupaten Konawe Selatan. Pada hari Rabu, (16/10/2024).
Andi Sumangerukka sempat di cegat masyarakat Desa Amoito, setelah kampanyenya di kecamatan Mowila. Alasan pencegatan tersebut adalah karena cintanya masyarakat kepada Asr-Hugua dan juga masyarakat Desa Amoito yang memang sudah lama ingin bertemu denga Andi Sumangerukka.

Jansen Sirtolang salah satu kordinator paslon Asr-hugua, mengatakan pencegatan tersebut merupakan antusias masyarakat yang ingin sekali bertemu dengan Asr.
” Sampai tadi ada yang menangis, ada yang ingin bertemu. Jadi mereka senang sekali, walaupun hanya menyentuh tangan beliau. Makanya perjalanan beliau kami halangi dengan tujuan bermaksudnya baik untuk bertemu langsung”.
Lanjut dalam kesempatan Jansen menjelaskan mengapa ingin menjadi kordinator di konawe Selatan ini karena melihat Asr-Hugua yang selalu melihat masyarakat.
” Kalau saya melihat sosok beliau, Pak ASR bersama Pak Hugua, bahwa mereka selalu melihat ke masyarakat, selalu dekat dengan masyarakat. Sehingga saya merasa bahwa perlu didukung untuk beliau ini”. Tuturnya
Lanjut, Jansen Sirtolang berharap kepada Pasang Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Asr dan Hugua jika terpilih sebagai Gubernur di 2024, bahwa jika beliau duduk, diharapkan dapat selalu melihat masyarakat mulai dari atas, tengah, sampai di bawah. Tegasnya
Komentar